Ruangan Kecil Bisa Menjadi Terasa Luas dengan Cara - Cara ini !

Memiliki hunian yang memadai merupakan sebuah impian para milenial muda. Bentuk dan desain yang minimalis menjadi idola pada zaman canggihnya teknologi informasi sekarang ini. Selain itu, usia muda bukanlah penghalang kaum milenial untuk tidak memiliki hunian idamannya. Biasanya budget yang ada untuk milenial muda yang baru akan membangun hunian ini sangat terbatas. Model perumahan minimalis bisa menjadi ide dan masukan bagi para milenial.

Saat ini banyak cara yang digunakan untuk memaksimalkan hunian yang aslinya kecil dapat terasa luas.
Berikut adalah lima (5) informasi yang sudah serbahunian rangkum untuk menjadikan ruangan kecil terasa luas.

1. Gunakan cermin sebagai refleksi ruangan.
Ruangan dengan cermin
Cermin sangat berguna untuk memberikan kesan ruangan yang luas. Selain dapat memantulkan cahaya ke seluruh isi ruangan, cermin juga dapat merefleksikan dimensi ruangan yang terbatas.

2. Efektifkan furniture.

Gunakan furniture sesuai kebutuhan ruangan.
Jangan terlalu banyak furniture dalam satu ruangan yang sempit. Hal ini akan mempersempit ruangan yang ada. Sortir lah furniture yang dibutuhkan untuk memaksimalkan ruangan, misalnya lemari kaca dengan sliding door agar tidak membutuhkan ruang untuk membukanya.


3. Gunakan barang - barang multifungsi.
Furniture multifungsi.
Saat ini semakin banyak pilihan furniture yang dapat digunakan dengan berbagai fungsi. Misal ranjang yang dapat di lipat dan di susun sedemikian rupa agar memaksimalkan ruangan yang terbatas menjadi lebih bervariasi. Namun demikian, sesuaikan furniture ini dengan luas ruangan dan budget ya.

4. Biarkan cahaya matahari masuk ke ruangan.
Sinar matahari menembus ruang.
Selain menyehatkan badan, sinar matahari dapat memberi kesan positif pada setiap hunian. Hal ini sangat penting untuk hunian anda, karena membuat ruangan tidak mudah berjamur dan lembab. Upayakan ruangan yang terbatas juga mendapat sinar matahari agar terlihat terang dan menyehatkan.

5. Gunakan rak gantung dinding.

Rak dinding memberikan kesan minimalis.
Rak dinding wajib digunakan untuk mempercantik tata letak dan memaksimalkan ruang kosong secara vertikal dalam hunian. Pasanglah ornamen atau hiasan kesukaan Anda pada rak dinding ini. Jangan lupa untuk rajin di bersihkan agar tidak menjadi sarang laba - laba ya.

Demikianlah tips dan saran dari serbahunian untuk para pembaca agar dapat membuat ruangan yang kecil menjadi terasa luas dengan cara-cara yang mudah dan sederhana. Semoga bisa membuat inspirasi dan menambah rasa nyaman dalam hunian.

Terima Kasih.
Blogger Tricks

5 Cara Alternatif Untuk Membersihkan Cermin Kaca Rumah Anda

cara membersihkan cermin rumah - Cermin merupakan benda wajib dan harus ada di setiap hunian terutama untuk wanita. Ini penting karena cermin bisa membantu untuk mengekspresikan diri seseorang dengan berdandan. Peletakan kaca ini mungkin hampir disetiap ruangan. Entah di kamar mandi, ruang keluarga, ruang makan, atau di kamar tidur. Selain itu, cermin kaca juga mempunyai tujuan untuk memberikan kesan yang lebih luas pada rumah yang minimalis.
Yang pasti cermin merupakan alat bantu yang sehari - hari digunakan. Tapi seiring berjalannya waktu, kaca cermin di rumah menjadi kusam, kotor, berjamur , dan mengganggu pandangan anda? bisa di bersihkan langsung dengan 5 cara sederhana berikut ini:
cara kaca biar bersih
cara membersihkan cermin kaca

  1. Alkohol
    Membersihkan kaca cermin dengan alkohol dapat dilakukan untuk kaca rumah anda. Andadapat memperoleh alkohol di apotek kesayangan Anda. Kalau bisa gunakanlah alkohol berkadar antara 50 % - 90 %. Lalu caranya adalah dengan menuangkan alkohol tersebut ke lap yang memiliki tekstur lembut dan tidak kasar agar kaca cermin tidak tergores. Gosoklah cermin tersebut menggunakan lap basah yang sudah di campuri alkohol secara perlahan. Gunakanlah masker jika anda alergi dengan bau alkohol.
  2. Face Tonic
    Anda sudah tau face tonic? jadi face tonic ini sering digunakan untuk membersihkan wajah manusia, biasanya wanita agar terlihat lebih cerah wajahnya. Hal ini bisa juga kita gunakan untuk membersihkan cermin kaca lho. Ambil kapas, dan tuangkan face tonic secukupnya. Usapkan pada cermin yang akan di bersihkan secara perlahan.
  3. Pemutih Pakaian
    Selanjutnya, kita dapat menggunakan pemutih pakaian untuk membersihkan cermin kaca. Pemakaiannya hampir sama dengan menggunakan alkohol. Setelah dicampur dengan lap basah, usapkan secara merata ke cermin kaca yang akan dibersihkan. Serelah selesai, bilaslah dengan lap bersih.
  4. Pasta Gigi
    Pasta gigi yang biasa kita pakai untuk gosok gigi juga bisa sebagai bahan untuk membersihkan kaca lho. Caranya hanya dengan mengoleskan pasta gigi secukupnya ke kaca cermin, lalu lap dengan merata. Tunggu hingga kering dan bilas dengan air dan lap yang bersih.
  5. Serbuk Kaporit
    Kaporit adalah bahan yang biasa digunakan sebagai pembasmi kuman di dalam air. Cara yang dapat digunakan untuk membersihkan kaca dengan kaporit adalah dengan mencampurkan kaporit bubuk dengan air secukupnya, aduk hingga merata dan oleskan pada kaca cermin yang ingin dibersihkan. Lap menggunakan kain basah dan lihat hasilnya.
Demikianlah tips tentang bagaimana cara membersihkan kaca rumah yang mungkin bisa Anda gunakan apabila menemukan noda membandel pada kaca rumah. Perlu diperhatikan, ketika ingin menggunakan tips ini, lakukanlah secara safety. Pakailah sarung tangan jika menyentuh bahan kimia. Gunakanlah masker dan pelindung lain yang diperlukan. Akhir kata semoga cara ini dapat bermanfaat bagi kita semua.



Jika Anda suka dengan isi artikel ini, Anda bisa men share nya dengan mengklik ikon medsos di bawah ini.
[disunting dari jadibersih]

Plafon Hunian Ada Sarang Laba - Labanya? Bersihin Aja Seperti Ini

Plafon rumah yang susah dijangkau dan sedikit diperhatikan oleh penghuninya pasti akan terdapat sarang laba laba yang menggantung diplafon rumah. Hal itu dapat menganggu kenyamanan suasana rumah ya. Selain mengganggu, sarang laba laba yang terdapat pada plafon rumah biasanya juga bercampur dengan debu dan kotoran. Jika partikel tersebut terhirup secara berkala, dapat mengakibatkan gangguan kesehatan khususnya sistem pernafasan manusia. Untuk mencegahnya kita wajib membersihkannya dengan cara berikut ini.
contoh plafon minimalis
plafon rumah minimalis
Tips membersihkan plafon rumah
Adapun peralatan - peralatan yang akan dibutuhkan untuk memberishkan plafon rumah adalah sebagai berikut:

  1. Spider Web Brush
  2. Extension Stick (panjangnya tergantung tinggi plafon rumah)
  3. Helm Pelindung (Safety First)
  4. Kaca mata pelindung (Safety First)
  5. Masker (juga Safety First)
  6. Tangga lipat( jika dibutuhkan )
  7. Steger Set ( Untuk plafon yang tinggi )
Selanjutnya, langkah langkah yang perlu dilakuka adalah
  • Gunakan Steger Set atau Tangga lipat jika diperlukan untuk menjangkau plafon rumah yang tinggi
  • Rakit Extension Stick Sesuai keinginan, kalau bisa jangan terlalu panjang, cukup sapunya saja yang menyentuh plafon
  • Mulai membersihkan plafon rumah dengan perlahan namun pasti. Dari pojok ruangan hingga merata ke tengah, Jika malas memindahkan tangga, panjangkan saja extension stick nya
  • Bersihkan semua kotoran termasuk sarang laba laba yang menempel keluar ruangan
  • Rapikan kembali peralatan yang digunakan dan simpan kembali di gudang
plafon bersih pasti cling
membersihkan plafon di mall

Hal yang perlu diperhatikan antara lain:
  • Gunakan extension stick seperlunya
  • Gunakanlah sabuk pengaman jika plafon rumah terlalu tinggi
  • Saat membersihkan hindarilah fire atau Smoke detector . atau benda berbahaya lainnya yang rentan pecah
  • kerjakan secara berkala
Plafon yang bersih pasti akan tercapai jika semuanya ada kemauan. Kemauan untuk bergerak dan kemauan untuk menjadikan plafon terlihat bersih kembali tentunya.


Jika Anda suka dengan isi artikel ini, Anda bisa men share nya dengan mengklik ikon medsos di bawah ini.
[disunting dari tipsrawatrumah]